Apa Itu Disrupsi Teknologi
A. PENDAHULUAN
a. Pengertian
disrupsi teknologi adalah pergeseran fundamental aktifitas masyarakat dari aktifitas nyata ke aktifitas digital yang cenderung maya. yang awalnya dikerjakan oleh manusia, sekarang tergantikan oleh robot atau komputer. kita jadi kehilangan lapangan pekerjaan dan kita yang biasanya aktif menjadi pasif karena tergantikan teknologi.
b. Latar Belakang Masalah
Untuk mengatasi disrupsi ini kita harus bisa mengendalikan teknologi, bukan malah teknologi yang mengendalikan kita. karena itulah kita akan mendiskusikan masalah disrupsi teknologi ini.
B. MAKSUD DAN TUJUAN
Mendiskusikan apa itu disrupsi teknologi dan cara untuk mengahadapinya. sehingga kita bukan termasuk orang yang dikendalikan oleh teknologi , namun kitalah yang mengendalikan teknologi tersebut.
C. BATASAN DAN RUANG LINGKUP PEKERJAAN
- Apa itu disrupsi teknologi
- Perkembangan industri
- cara menghadapi disrupsi teknologi
D. TARGET DAN HASIL YANG DIHARAPKAN
Menyiapkan diri kita untuk menghadapi disrupsi teknologi ini
E. METODE PELAKSANAAN PEKERJAAN
- Diskusi bersama
F. ALAT DAN BAHAN
G. TAHAPAN PELAKSANAAN
- Apa itu disrupsi teknologi
Disupsi teknologi adalah pergeseran fundamental aktifitas masyarakat dari aktifitas nyata ke aktifitas digital yang cenderung maya. sehingga kegiatan yang biasa kita lakukan tergantikan oleh robot atau komputer. parahnya lagi, kita menjadi tergantung dengan teknologi tersebut.
hal ini dapat memberikan manfaat kepada kita, dan juga dapat memberikan masalah ke kita. manfaatnya segala pekerjaan yang bisa dilakukan robot, akan dilakukan oleh robot. sehingga kita bisa melakukan hal lain yang tidak mungkin dilakukan robot.
kekuragannya kita menjadi berganting kepada teknologi, kita yang awalnya mencari buku di perpustakaan sekarang cukup menjari referensi di google. yang biasanya pergi ke mall atau pasar sekarang cukup pesan online, yang terbiasa menghitung belanjaan manual sekarang menggunakan kalkulator, dan lainnya.
agar diri kita tidak menjadi seperti itu , kita harus belajar teknologi. kita harus bisa mengendalikan teknologi tersebut, memerintahkannya, membuat seolah-olah teknologi tersebut tidak akan berjalan tanpa kita. sehingga kita tidak akan dikendalikan oleh teknologi , melainkan kitalah yang mengendalikan teknologi tersebut.
- revolusi industri
dalam memenuhikebutuhan kita, ada yang namanya industri/pabrik. yaitu tempat produksi barang dalam jumlah yang banyak . pada awalnya industri dilakukan menggunakan mesin uap, kemudian seiring perkembangan zaman tergantikan menggunakan peralatan canggih berupa IoT, komputer, internet dan lainnya.
perkembangan inilah yang disebut dengan perkembangan industri. yaitu istilah yang digunakan untuk menggambarkan perkembangan yang terjadi di industri. terdapat 4 perkembangan industri yang sudah terjadi saat ini, yaitu :
- Industri 1.0
Di masa ini terjadilah prodkusi besar-besaran terhadap suatu barang. dengan adanya mesin uap, pekerjaan manusia yang awalnya sulit menjadi mudah. misalnya memutar roda, memindahkan barang, mengangkat suatu yang berat, dan lainnya. pada zaman inilah terciptanya industri alias pabrik. yang fungsi utamanya adalah untuk memproduksi barang secara besar-besaran.
di zaman ini kegiatan produksi masih dilakukan oleh mesin uap, yaitu mesin yang bergerak dengan mengandalkan energi uap panas. cara kerjanya sama seperti saat kita memanaskan air di tungku yang tertutup. karena uap air tidak memiliki jalan untuk keluar, tekanan udara didalam tungku tersebut akan meningkat dan menciptakan energi yang cukup kuat untuk mendorong penutup tangki tersebut.
sama seperti mesin uap, udara yang ada didalam piston akan dipanaskan dan mendorong pisto tersebut keluar. dan pada titik tertentu, akan ada lubang di piston tersebut yang membuat udara panas keluar dan membuat piston masuk kembali. kemudian udara akan dipanaskan lagi dan piston akan terdorong lagi. kejadian ini berlangsung terus menerus dan berulang-ulang selama pemanas masih ada dan belum padam.
kemudian kita tingga menghubungkan sesuatu ke piston tersebut dan memanfaatkan gerak maju mundur piston untuk mmebuat mesin. mulai dari memutarkan roda, menggerakan kincir kapal, mengangkat barang berat dan lainnya. mesin inilah yang menginspirasi untuk membuat produksi besar-besaran terhadap suatu barang.
- Industri 2.0
di zaman ini industri yang awalnya menggunakan mesin uap tergantikan dengan alat-alat elektronik. yaitu peralatan yang menggunakan listrik sebagai sumber dayanya. dengan adanya teknologi listrik kita dapat mengurangi polusi udara yang dihasilkan mesin uap . karena dengan adanya listrik, mesin-mesin tidak akan menghasilkan polutan udara.
mesin-mesin uap yang biasanya digunakan dalam kegiatan produksi, sekarang digunakan untuk menghasilkan energi listrik dengan memanfaatkannya untuk memuar turbin generator.
dan kemudian kita dapat memanfaatkan energi listrik tadi untuk melakukan kegiatan produksi seperti memutar memutar motor lisrik, sebagai penerangan, mengangkat beban berat, dan lainnya. dengan energi ini alat-alat menjadi lebih canggih, bermacam bentuk dan sedikit menghasilkan polutan.
- Industri 3.0
di industri ini ditemukanlah yang namanya komputer, robot, kalkulator, dan lainnya. dengan adanya mesin-mesin tadi , kegiatan produksi dapat dilakukan lebih mudah. misalnya mencetak barang, memindahkan barang, membungkus barang, menata barang. hal-hal tersebut yang awalnya dilakukan oleh manusia, sekarang dilakukan oleh robot.
kita juga dapat memanfaatkan komputer untuk mencatat keluar masuk barang, jumlah produksi barang, merancangkan model barang, dan lainnya. di era ini produksi dilakukan dengan teknologi--teknologi yang menggunakan IC alias intergrated circuit, yaitu papan sirkuit atau mainboard yang diatasnya terdapat perangkat-perngakat elektronik yang super kecil . kemudian mainboard ini dapat kita pasang di robot dan memrogamnya untuk melakukan suatu hal secara terus menerus dan tanpa lelah.
dengan adanya teknologi ini, tingkat kesalahan produksi dapat berkurang karena cara kerja robot yang sama dan tidak berubah-ubah. kita juga dapat memanfaatkan robot untuk menggantikan pekerjaan kita yang memang bisa digantikan oleh robot. dan tinggal melakukan hal-hal yang tidak mungkin dilakukan robot.
- Industri 4.0
Yang terakhir adalah industri 4.0. revolusi inilah yang sedang terjadi sekarang ini. di era ini produksi dilakukan dengan alat-alat canggih seperti IoT. dimana alat-alat elektronik dapat saling bertukar data satu sama lain melalui jaringan komputer.
dengan adanya alat-alat tadi kita dapat mendapatkan data dari peralatan yang jaraknya sangat jauh dari kita dengan mudah. di era ini juga ada yang namanya cloud computing alias komputasi awan. yaitu teknologi dimana kita dapat menyimpan data di suatu tempat lain yang memang khusus sebagai data center.
dengan adanya cloud computing , kita tidak perlu repot-repot membangun data center sendiri, merawatnya, dan memfasilitasnya. melainkan cukup berlangganan ke cloud computing dan mentransfer data ke dalamnya.
H. TEMUAN PERMASALAHAN SERTA CARA PENYELESAIAN MASALAHNYA.
I. KESIMPULAN YANG DIDAPATKAN
Disupsi teknologi adalah pergeseran aktifitas kita yang awalnya kita lakukan tergantikan oleh robot dan komputer. hal ini dapat memberikan manfaat dan akibat yang buruk. manfaatnya kita jadi tidak perlu untuk melakukan hal-hal yang sebenarnya bisa dilakukan robot dan juga dapat mempermudah dan mempercepat pekerjaan kita.
akibat buruknya kita menjadi tergantung dengan teknologi tersebut, kita menjadi tergantung dengan mereka. kita juga menjadi kehilangan lapangan pekerjaan karena mereka
J. REFERENSI
- Kegiatan diskusi hari ini
K. TARGET WAKTU
0 Komentar