Hari KBM Pertama Di Bestpath-Network
A. PENDAHULUAN
BPN adalah sebuah lembaga pelatihan yang memberikan pelatihan CCNA. yaitu sebuah sertifikasi berkelas international dan diberikan oleh vendor jaringan yang sangat terkenal Cisco.
Dari pertama kita sampai di BPN, kegiatan KBM disana belum dimulai. hal ini karena banyak teman-teman kami yang rumahnya jauh dan belum bisa datang kesini. selain itu tempat kita belajar juga belum sepenuhnya selesai.
Karena itulah selama belum ada kegiatan KBM ini kegiatan kita hanyalah kegiatan sehari-hari seperti bagi-bagi makanan, jum'at bersih, piket masak, piket bersih-bersih, bantu nyelesaiin tempat kita, dan masih banyak lagi.
B. MAKSUD DAN TUJUAN
Perkenalan lingkungan, mengikuti dan menjalankan aturan dan jadwal kegiatan di BPN.
C. BATASAN DAN RUANG LINGKUP PEKERJAAN
- Peraturan-peraturan di BPN
- Jadwal kegiatan-kegiatan di BPN
D. TARGET DAN HASIL YANG DIHARAPKAN
Dapat beradaptasi dengan lingkungan dan peraturan-peraturan di sini.
E. METODE PELAKSANAAN PEKERJAAN
F. ALAT DAN BAHAN
G. TAHAPAN PELAKSANAAN
- Peraturan-peraturan di BPN
Banyak sekali peraturan-peraturan di BPN, dan tentunya semua peraturan tersebut demi kebaikan kita sendiri. berikut merupakan beberapa aturan tersebut :
1. Sholat berjamaah di masjid 5 waktu
2. Tidak merokok
3. Tidak pacaran
4. Harus izin setiap ingin keluar masuk area BPN
5. Mengikuti seluruh kegiatan dan piket di BPN
Dan masih banyak lagi.
- Jadwal kegiatan-kegiatan di BPN
Banyak sekali kegiatan di BPN ini, terutama di hari kamis dan jumat. karena di hari-hari itu BPN mengadakan pembagian nasi gratis, dan jajanan gratis, di hari Jumat juga ada kegiatan jumat bersih dimana kita membersihkan semua tempat di BPN dan juga plus di Masjid.
untuk waktu belajar di BPN ada 3 waktu atau 3 jam produktif. yaitu jam produktif pertama dari jam 08:30-12:00, jam produktif ke 2 dari ba'da ashar sampai maghrib, dan jam produktif ke 3 dari ba'da isya sampai 22:00.
Dan bagi yang mendapatkan jatah piket maka dia tidak wajib mengikuti jam produktif tadi, melainkan dia harus stay di rumah emak buat bantu-bantu masak, bersih-bersih atau yang lainnya. namun walaupun begitu dia tetap bisa mengikuti pembelajaran yang sedang dilakukan teman-teman lainnya melalui daring.
- Perkenalan diri Dengan Teman-teman
Setelah menjelaskan peraturan dan jadwal kegiatan di BPN. kemudian kita dipersilahkan untuk mengenalkan diri kita sendiri ke semua orang. walaupun sebelumnya kita sudah mengenal satu sama lain. bagaimana tidak, karena sebelumnya kita memang sudah bertemu dan sering berbincang-bincang bersama mengingat KBM ini berlangsung 3 minggu setelah kita semua datang di BPN ini.
H. TEMUAN PERMASALAHAN SERTA CARA PENYELESAIAN MASALAHNYA.
I. KESIMPULAN YANG DIDAPATKAN
Kita harus bisa beradaptasi dengan lingkungan yang kita tempati. dan juga jangan lupa, dimana bumi dipijak disitu langit di junjung.
J. REFERENSI
- Kegiatan hari ini
K. TARGET WAKTU
0 Komentar