Saat kita akan memagement beberapa AP sekaligus, tak jarang kita menggunakan WLC. yaitu perangkat yang digunakan untuk mengontrol beberapa AP sekaligus, sehingga misalkan kita ingin mengontrol AP-AP tersebut kita tidak perlu mengonsolnya satu-persatu.
A. Pengertian CAPWAP
CAPWAP marupakan standar IEEE yang digunakan WLC untuk memanagement APs.CAPWAP digunakan ketika WLC akan mengontrol AP melalui jaringan.CAPWAP ini digunakan WLC sebagai standar dan keamanan agar data yang ditransfer terenkripsi dan aman.
CAPWAP ini dibuat berdasarkan LWAPP dengan penambahan DTLS (Datagram Transport Layer Security). yaitu fitur untuk mengenkripsi setiap data yang akan dikirim.CAPWAP menggunakan port 5246 dan 5247 untuk lalu lintas data client. CAPWAP ini dapat beroperasdi di IPv4 dan IPv6. untuk IPv4 CAPWAP menggunakan port 17, sedangkan IPv6 CAPWAP menggunakan port 136.
B. Fitur Split MAC
CAPWAP juga memiliki fitur bernama split mac, yaitu fitur pembagian tugas yang biasa dilakukan oleh AP mejadi 2 bagian :
- AP MAC = Pemancaran sinyal dan penerimaan sinyal, penerimaan dan pendistribusian paket, pengantrian frame dan pemrioritasan paket, enkripsi dan dekripsi data.
- WLC MAC = Otentikasi, Asosiasi dan re-asosiasi client, mentranslasikan frame ke protokol lain, menyalurkan lalu lintas dari wireless ke wired.
C. Enkripsi DTLS
DTLS alias Datagram Transport Layer Security memberikan keamanan antara AP dan WLC. protokol ini secara default telah aktif untuk lalu lintas management antara AP dan WLC. sedangkan untuk lalu lintas data client DTLS secara default belum aktif. walaupun nantinya kita juga bisa mengaktifkan keamanan ini untuk lalu lintas data client juga.
D. Flex Connect APs
Flex Connect AP adalah Access Point yang dapat di management menggunakan jaringan WAN. sehingga walaupun jarak antara WLC dengan flexconnect ap ini sangat jauh, ap tersebut masih bisa dimanagement.
ada 2 tipe flexconnect AP :
1. Connected mode = yaitu mode dimana AP masih terjangkau dengan koneksi WAN menggunakan CAPWAP. sehingga WLC dapat melakukan segala fungsi CAPWAP.
2. Standalone mode = yaitu mode dimana AP tidak terjangkau dan kehilangan koneksi CAPWAP. sehingga AP ini akan melakukan segala fungsi CAPWAP yang biasa dilakukan WLC oleh dirinya sendiri.
0 Komentar