Sharing Bersama Owner Freshcom


Assalamualaikum wr wb

seperti biasa, hari Jum'at di BPN selalu mendatangkan orang luar untuk mengisi sharing kita. kali ini kita mendapat tamu dari owner freshcom, yaitu perusahaan yang bekerja dibidang reparasu perangkat elektronik terutama perangkat cisco.

beliau bernama Pak Fajar Rahmad lahir di Merauke, dan saat ini berumur 59 tahun. Meskipun lahir di Merauke tetapi beliau tumbuh besar di Jawa sampai akhirnya kuliah jurusan Teknik Elektro dan Informatika Institut Teknologi Bandung. Beliau merupakan lulusan dari Universitas Mercu Buana tahun 1997-1999, dan tahun 1999-2001 untuk mengambil jurusan marketing.


Apa itu Freshcom

Perusahaan merupakan perusahaan yang bergerak dibidang reparasi perangkay cisco. namun perusahaan ini berbeda dengan cisco partner. Freshcom merupakan sebuah perusahaan reparasi perangkat Cisco yang didirikan tahun 2003 kemudian mulai aktif tahun 2005.

walaupun banyak pernagkat lain yang bisa direparasi oleh Freshcom, ada beberapa alasan tersendiri mengapa Freshcom lebih berfokus ke cisco. hal ini tentunya karena kualistas dari produk cisco sendiri dimana produk cisco terkenal berkualitas, awet, kuat dan stabil.

seperti yang beliau ceritakan, ada seorang pelangganya yang selalu memesan sebuah produk cisco tertentu. padahal produk tersebut sudah jadul dan banyak produk lain yang lebih baru, murah, dan memiliki fungsi yang sama.

setelah beliau tanya ternyata saat dia menggunakan perangkat dari produk lain, perangkat tersebut justru rusak/nge-hang ketika digunakan beramai-ramai. sejak saat itulah dia mulai menggunakan produk cisco yang terbukti kuat untuk menangani kebutuhan tersebut.

selain itu, Freshcom berfokus pada cisco tentunya karena uang. sudah jelas reparasi produk cisco akan lebih mahal dari produk lain. hal ini karena cisco dufah terkenal secara international sebagai perangkat yang berkualitas dan mahal.

Walaupun merupakan perusahaan rintisan, pelayanan yang diberikan tidak jarang memenangkan tender bisnis dari perusahaan-perusahaan besar. 


Life Style

beliau juga memberitahu gaya hidup dan prinsip yang beliau pegang dan ingin kita menggunakannya juga. prinsip-prinsip tersebut ialah :

1. Fokus = artinya kita harus fokus terhadap tujuan kita dan tidak belokatau berhenti di tengah jalan

2. Skill teknis = kita harus memiliki skill teknis atau khusus yang bisa kita gunakan

3. Bahasa = kita harus belajar bahasa international bahasa inggris karena akan sering digunakan

4. Sedekah/Zakat = setelah kita memiliki rezeki kita harus menyedekahkan atau menzakatkan harta tersebut karena hal ini merupakan kewajiban sebagai seorang muslim

5. Saving/Menabung = kita juga harus menabungkan sebagaian uang kita tadi dan jangan langsung menghabiskannya

6. berkah = mengharap barokah dari tuhan yang maha esa


Merencanakan Masa Depan

Materi Yang selanjutnya disampaikan beliau adalah merencanakan masa depan. hal ini tentunya sangat oenting karena berhubungan dengan masa depan kita. beliau menjelaskan beberapa tips untuk merencanakan masa depan kita masing-masing.

Perdalam ilmu bahasa

seperti yang dijelaskan sebelumnya juga, belejar bahasa asing merupakan hal yang penting. terutama bahasa inggris. hal ini bisa kita mulai dengan membiasakan untuk menggunakan bahasa tersebut dikehidupan sehari-hari. 

karena "English is Practice" artinya untuk ahli dalam berbahasa inggris kita harus menggunakannya selalu seperti dalam kehidupan sehari-hari

Good if feel stuck at a level

artinya kita selalu merasa bahwa diri kita belum menjadi lebih baik. dengan memiliki pemikiran seperti ini,akan memicu kita untuk terus menjadi lebih baik terus-menerus. berbeda dengan orang yang cepat puas dengan apa yang dirihnya, orang tersebut tidaka akan berkembang karena dirinya sudah merasa menjadi yang terbaik.

Jadi saat kita menggapai cita-cita kita harus konsisten tapi tidak hanya praktik saja harus improve skill kemudian jangan lupa selalu panjatkan doa. Hubungan kita dengan Allah juga perlu dijaga mengingat jalan yang tidak diridhoi Allah biasanya tidak terlaksana dengan lancar. karena itulah selain terus berusaha kita juga jangan lupa untuk berdoa.

The meaning of CONSISTENT

Kekayaan itu tidak dicapai dengan mudah pengorbanan merupakan hal yang pasti. Dengan cara apa? saving/menabung dan sedekah. Kedua hal ini akan berjalan dengan jika planning kedepannya sudah terencana.

dan lagi setelah kita memiliki rencana jangan lupa untuk menjalankan rencana tersebut dengan konsisten. faktor ini merupakan faktor terpenting alam berusaha dan berjuang, karena banyak orang yang sudah bersemangat di awal namun berhenti ditengah-tengah karena tidak konsisten.

karena itulah beliau sering menekankan kepada kami bahwa point konsisten itu sangat penting.









Posting Komentar

0 Komentar